• Besok, Hasil Survey DPP PDIP Tentukan Cagub Sultra yang akan Diusung

image_title
Ket: Cagub Sultra Lukman Abunawas, Hugua dan ASR
  • Share

    BUMISULTRA

    KENDARI-Kendati sebagai Ketua DPW PDIP Sultra, Lukman Abunawas, namun DPP PDIP tetap melakukan survey menentukan siapa yang akan diusung dalam pemilihan Gubernur Sultra 2024. Karena hasil Survey, hanya Salah Satu Instrumen Tentukan Pasangan Cagub Sultra.

    Dimana ada 3 nama yang akan bersaing dalam perebutan kursi PDIP Sultra, yaitu Lukman Abunawas, Hugua dan Andi Sumangerukka. Ketiga nama tersebut yang sudah masuk di PDIP dan sudah dilakukan survey sejak awal bulan Juni 2024.

    ‘’Ketiga nama ini sudah dilakukan survey dan hasilnya besok akan diumumkan siapa yang paling tinggi surveynya makanya DPP akan merekomendasikan salah satu nama tersebut,’’ ujar Jubir DPD PDIP Sultra, Agus Sanaa pada Bumisultra.com, Selasa (9/7/2024).

    Namun kendati begitu lanjut wartawan senior ini peluang LA tetap masih lebih besar, karena dari dulu PDIP lebih utamakan kader ketimbang diluar kader. Hasil Survey, hanya salah satu instrumen tentukan Pasangan Cagub Sultra.

    ‘’Kecuali hasil survey pak LA rendah sekali mungkin baru bisa dialihkan ke yang lain, tetapi jika hanya beda sedikit nilai surveynya PDIP tetap akan usung pak Lukman,’’ ujarnya.

    Apalagi lanjut Agus di PDIP tidak ada namanya mahar, jadi tidak beban PDIP sama calon-calon yang mendaftar di PDIP.

    ‘’Kita welcome semua calon, tapi yang menentukan itu hasil survey. Karena kita gunakan survey langsung yang betul-betul profesional,’’ katanya lagi.

    Menyinggung besok DPP Partai Demokrat akan mengumumkan nama cagub yang diusung, karena Lukman Abunawas salah satu calon yang dapat surat rekomendasi dari Demokrat apakah peluang Lukman lolos?

    Menanggapi hal itu Agus melihat setiap calon punya peluang tapi semua kita serahkan sama partai demokrat karena mereka yang menentukan siapa yang layak untuk diusung dari partai besutan SBY tersebut.

    ‘’Intinya kita tetap yakin pak LA yang terbaik, semoga hasil survey tinggi dan diusung beberapa partai besar,’’ pungkasnya. (*)


    Penulis | Acepart