• Reses Perdana, Ketua DPRD Mubar Janji Perjuangkan Aspirasi Rakyat

image_title
Ket: Reses Perdan Ketua DPRD Muna Barat, Wa ode Siti Sariani Ilahi
  • Share

    BUMISULTRA

    MUBAR--Pasca dilantik bulan Oktober 2019 lalu, Ketua DPRD Muna Barat, Wa ode Siti Sariani Ilahi melakukan reses perdana di dapil satu di Desa Lakawoghe Kecamatan Kusambi, Kabupaten Muna Barat (Mubar), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Selasa (4/2/2020). Dalam reses itu juga bergabung masyarakat Desa Lapokainse dan Desa Tanjungpinang.

    Kedatangan ketua DPRD ini disambut antusias msyarakat. beberapa usulan warga dilayangkan. mereka meminta agar DPRD Mubar bisa memfasilitasi dan memperjuangkan apa yang menjadi permintaan atau aspirasi mereka kedepan.

    Usulan yang disuarakan masyarakat tak lain adalah untuk kepentingan orang orang banyak. yakni pembangunan jembatan batu Tanjungpinang, lampu penerangan jalan, drainase, rumah sisipan, rehabilitasi rumah tidak layak huni, bibit jagung, jalan usaha tani, dan bibit sapi.

    Menanggapi itu, Waode Siti Sariani Illahi siap menjembatani dan memperjuangkan semua aspirasi masyarakat di dewan. menurut dia, ini adalah salah satu yang harus diprioritaskan karena menyangkut kepentingan orang banyak.

    "Insya allah kita akan perjuangkan semua apa yang menjadi unek unek masyarakat. Saya juga kesini untuk mempererat talisilaturahmi sekalian bertatap muka kepada masyarakat, dan saya akan selalu turun menemui langsung masyarakat,'' ujarnya.

    Sementara itu, Camat Kusmbi, Ali Mochtar Jaya mengapresiasi reses yang dilakukan oleh Ketua DPRD Mubar, Waode Siti Sariani Ilaihi. menurutnya, ini adalah suatu kesyukuran sehingga ketua DPRD langsung bisa terjun kelapangan dan bertatap muka dengan masyarakat.

    "Saya sangat mengapresiasi dan berterimakasi banyak kepada ketua Dprd mubar,'' tandasnya. (*)


    Penulis | Ali Rasyid