-
BUMISULTRA
KOLAKA-Majelis Permusyawaratan Mahasiswa (MPM) Universitas Sembilanbelas November Kolaka (USN Kolaka) sukses menggelar kegiatan Sekolah Legislatif dengan tema Menciptakan Legislator Muda melalui Milenial dan Gen Z Menuju Indonesia Emas 2045 pada Sabtu, 9 November 2024, di Auditorium USN Kolaka.
Acara ini menghadirkan tiga pemateri yang memberikan wawasan kepada para peserta, mayoritas mahasiswa, tentang pentingnya peran generasi muda dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045.
Musdalim Sakkir, S.H., selaku pemateri pertama, membuka diskusi dengan menekankan peran strategis mahasiswa dalam perubahan sosial.
“Mahasiswa bukan hanya untuk dirinya sendiri. Jika melihat sejarah, mahasiswa adalah agen perubahan,” tegas Musdalim. Ia juga mengingatkan pentingnya kesadaran kolektif mahasiswa untuk berkontribusi pada pembangunan bangsa.
Marlina Abu, S.T., pemateri kedua, menggarisbawahi pentingnya inovasi dalam peran mahasiswa sebagai calon legislator muda.
“Mahasiswa yang menjadi legislator muda tentunya akan menjadi agen perubahan dalam memberikan inovasi, baik secara internal maupun kepada pemerintah,” ungkapnya. Marlina mendorong mahasiswa untuk terus belajar dan beradaptasi dengan kebutuhan zaman guna memberikan solusi kreatif bagi tantangan bangsa.Sementara itu, Arman Syarifuddin, sebagai pemateri ketiga, memberikan tips praktis bagi mahasiswa yang bercita-cita menjadi legislator.
“Salah satu hal yang dibutuhkan oleh mahasiswa calon legislator adalah dengan memperluas jaringan komunikasi dalam pemerintahan,” ujarnya. Ia menambahkan bahwa kemampuan membangun hubungan yang kuat dengan berbagai pihak menjadi kunci sukses di dunia politik dan pemerintahan.
Kegiatan ini dihadiri oleh puluhan mahasiswa dari berbagai program studi yang mengikuti seluruh rangkaian acara. Salah satu peserta, Parsya Kartika dari Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia angkatan 2024, mengungkapkan bahwa kegiatan ini memberikan manfaat dalam menambah wawasan dan mempersiapkan diri untuk berkontribusi di dunia legislatif.
“Saya dapat pemahaman kalau kedepannya mau ikut calon legislatif harus perbanyak pengalaman, dengan mengikuti organisasi-organisasi, dan public speaking-nya harus bagus,” ujarnya. (*)